Selasa, 22 Oktober 2013

Pelantikan Lingkar Studi Mahasiswa (LISUMA) Gunadarma periode 2013/2014


DEPOK, 20 Oktober 2013, Lingkar Studi Mahasiswa (LISUMA) Gunadarma Organisasi Mahasiswa dengan slogannya "Lebih Dekat, Lebih Peduli" mengadakan pelantikan pengurus periode 2013/2014 yang dikemas cantik dalam bentuk seminar kepemudaan dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda dengan Tema “PEMUDA DALAM BINGKAI NUSANTARA” kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan dari LISUMA Jakarta untuk mengesahkan kepengurusan LISUMA Gunadarma dengan Ketua Umum baru periode 2013/2014 Andi Misbahul Pratiwi dari Ketua Umum periode sebelumnya Rizqy Fariana, di sekolah anak jalanan Yayasan Bina Insan Mandiri, MASTER (Masjid Terminal) Depok. Acara ini dihadiri oleh 100 peserta dari siswa-siswi SMP, SMA sekolah MASTER dan mahasiswa universitas gunadarma. Para peserta sangat antusias karena LISUMA Gunadarma menghadirkan Penulis Buku “Gedoran Depok” Wenri Wanhar dan Sutarno, SH (perwakilan dari POLERSTA Depok) di tengah-tengah mereka. Acara ini dikemas cukup menarik karena pelaksanaanya yang sederhana di halaman sekolah MASTER dan panitia memberikan sertifikat kepada peserta khusunya anak-anak dari MASTER itu sendiri.Wenri wanhar seorang penulis buku yang tergabung dalam AJI (Aliansi Jurnalis Independent) Indonesia ini mengupas tuntas sejarah pergerakan pemuda mulai dari eranya kata "NUSANTARA" sampai kata "INDONESIA" dikumandangkan sebagai nama dari sebuah Negara Kesatuan Archipelago, materi ini di sampaikannya secara ringan sehingga anak-anak dari MASTER dan Mahasiswa Universitas Gunadarma dapat mengikuti materi serta aktif menyampaikan pendapatnya, selain itu jurnalis yang sering disapa Wen ini menceritakan kisah hidupnya ketika hidup dijalan, sampai hari ini merintis karir sebagai penulis buku. Kisah inspiratif itu ditularkan kepada anak-anak jalanan dengan harapan mereka bisa termotivasi, terus berjuang hidup dan terus survive ditengah-tengah kerasnya ibu kota.Bpk. Sutarno pun turut andil menyampaikan materi sekaligus memberikan games ke kompakan kepada peserta, pasca itu Sutarno turut mensosialisasikan Program POLRESTA Depok dalam rangka turut berperan aktif membangun karakter pemuda di era globalisasi ini, upaya yang dilakukan cukup banyak salah satunya adalah Program Polisi Kampus dan Polisi Budaya. Dalam hal ini pihak POLRESTA memfasilitasi anak-anak bangsa khusunya di kota depok sebagai agent-agent Social Control di lingkungan depok umumnya dan lingkungan terdekat mereka pada khususnya. Program-program tersebut adalah bukti bahwa kepolisian adalah pelayan masyarakat yang memang harus berupaya untuk mendidik, memfasilitasi serta mengayomi.Sekolah MASTER adalah sekolah anak-anak jalanan yang memiliki konsep pendidikan non formal. “setiap manusia punya hak yang sama untuk mengenyam pendidikan, tak terkecuali mereka, anak-anak yang memang sehari-sehari hidup dijalan, tidak jelas keluarganya, harus mencari uang untuk biaya hidup, tidak memiliki identitas (Akte, KTP, Kartu Keluarga), kalau bukan kita yang peduli dengan mereka siapa lagi? Kasihan kalau mereka besar dijalan tak terdidik tidak memiliki tujuan hidup, disini pendidikan karakter yang kita terus terapkan disamping akademis mengiringi” –Nurokhim, pemilik yayasan Bina Insan Mandiri, Sekolah MASTER.
Dari situlah LISUMA Gunadarma terinspirasi membagi ilmu, serta bersilaturahmi dengan siswa siswi MASTER sebagai pengamalan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan sesuai dengan model pergerkan LISUMA yaitu Studi dan Sosial. Seminar Kepemudaan ini adalah upaya pemberdayaan pemuda yang dengan inisiatif diselenggarakan oleh LISUMA Gunadarma dan di dukung oleh KNPI Depok sebagai wadah kreasi aksi Pemuda Kota Depok.

Selasa, 15 Oktober 2013

Company Profile PT. Marui Intex

Waduh sudah lama sekali saya tidak mengakses blog ini dikarenakan kesibukan yang kelewatan, entah ada acara, tugas, belajar, sampai dengan aktivitas organisasi. Ketika saya mulai membuka blog ini, sudah banyak sekali jaring laba-laba yang harus saya bersihkan :D.
Oke, to the point, saya akhirnya membuka blog lagi untuk mengerjakan tugas Soft-Skill yang diberikan oleh dosen saya, Ibu Siti Saidah. Saya diharuskan menjelaskan company profile dari salah satu perusahaan yang bergerak di bidang IT.
Sebelumnya, saya akan menjelaskan sedikit tentang Bisnis Informatika.
Bisnis informatika merupakan disiplin ilmu baru yang menggabungkan berbagai aspek manajemen bisnis, teknologi informasi, dan informatika. Tujuan dari Bisnis Informatika adalah untuk sepenuhnya mengintegrasikan pengetahuan ilmu komputer dan bisnis administrasi menjadi satu kesatuan. 
Source: http://raoulsalsabil.wordpress.com/2012/10/04/apa-itu-bisnis-informatika/
Dari sumber tersebut mengatakan bahwa bisnis informatika merupakan cabang ilmu baru yang menggabungkan berbagai disiplin ilmu, diantaranya adalah manajemen bisnis, teknologi informasi dan informatika tentunya. Dengan adanya disiplin ilmu ini, seorang IT akan lebih bisa masuk ke dalam lingkungan manajemen bisnis, mereka dapat bersaing untuk membuka peluang usaha baru atau apapun itu yang berkaitan dengan manajemen bisnis meskipun background mereka adalah seorang IT.


Perusahaan yang akan saya ambil pada tugas kali ini adalah PT. Marui Intex yang bergerak pada bidang TIK. Marui Intex adalah cabang perusahaan dari Fortunestar Global  yang didirikan sejak 1996. Fokus  dari perusahaan ini adalah menyediakan layanan total kebutuhan IT dari cloud computing, mail server, web application sesuai dengan proses bisnis yang dibutuhkan serta electronic security system.
Kantor operasional PT. Marui Intex beralamat di Ruko Kranggan No.8A JL. Raya Kranggan Jatisampurna, Bekasi 17433. Dan kantor pusatnya beralamat di Graha Mampang Lt.3 JL. Mampang Prapatan Raya No.100 Jakarta 12760. Phone: 021 – 71699550. Fax: 021 – 84307221. E-mail: info@intex.co.id

PT. Marui Intex beromzet lebih dari 1 Milyar rupiah dalam setahun, dan jumlah karyawan nya terdiri dari 10 orang sudah termasuk programmer, staff accounting, sales marketing, staff HRD dan lain sebagainya.
Visi dari PT. Marui Intex adalah menjadi perusahaan IT yang mampu memberikan solusi yang tepat guna bagi pelanggan untuk kebutuhan infrastruktur dan aplikasi.
Misi dari PT. Marui Intex adalah:
  1. Membantu memberikan solusi  dan kemudahan dalam implementasi IT.
  2. Memberikan layanan IT yang tepat guna.
  3. Meningkatkan efisiensi dengan teknologi informasi dengan aplikasi web base dan cloud computing.
  4. Memberikan solusi sistem keamanan yang terintegrasi.
Layanan yang diberikan oleh PT. Marui Intex mencakup:
  1. IT Consulting.
  2. Cloud Services.
  3. Tailor Made Application.
  4. Dashboard Management System.
  5. Electronic Security System.
  6. GPS Tracking.
  7. HRMC.
Berikut beberapa produk yang telah dibuat oleh PT. Marui Intex
  1. Website SIPP
  2. Aplikasi SOPD
  3. Aplikasi Carvil
  4. Aplikasi Inprase
  5. Aplikasi DMS
Berikut beberapa perusahaan atau korporasi yang menjadi client dari PT. Marui Intex
  • PT. Fortunestar Global
  • PT. Marui Human Capital
  • PT. Indah Perkasa Sentosa
  • PT. Fortune Pharma Medical
  • Preventive and Care Medical Center
  • Yayasan Ukhuwah Kota Bekasi
  • PT. Dasa Manunggal Sejahtera
  • PT. Carvil Indonesia
  • PT. Kyoei Logistic
  • Pemda Kota Padang
  • Pemda Kota Bekasi
  • Pemda Kabupaten Lombok Tenga

Source: http://intex.co.id/?page_id=502